Soppeng, 10 Desember 2024 – SMKN 1 Soppeng menggelar kegiatan sosialisasi tentang pemanfaatan aplikasi Skul.id, sebuah platform digital inovatif yang mendukung pengelolaan administrasi sekolah dan aktivitas belajar-mengajar. Acara ini dihadiri oleh siswa-siswi SMKN 1 Soppeng dengan narasumber dari Telkomsel, Bapak Syamsudar, Mobile Consumer Operation Teritori Wajo-Soppeng.
Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Ibu Mirawaty, S.Pd., yang dalam sambutannya menyampaikan pentingnya pemanfaatan teknologi dalam pendidikan. “Aplikasi seperti Skul.id dapat membantu sekolah dan siswa mengelola kegiatan belajar dengan lebih efisien dan modern,” ujarnya.
Dalam pemaparannya, Bapak Syamsudar menjelaskan berbagai fitur unggulan Skul.id yang mendukung kemudahan komunikasi antara siswa, guru, dan orang tua, pengelolaan absensi, jadwal pelajaran, hingga pembayaran digital. “Telkomsel mendukung penuh transformasi digital di bidang pendidikan, dan aplikasi ini adalah salah satu solusi yang kami tawarkan untuk mendukung perkembangan pendidikan di era modern,” jelasnya.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh wali kelas yang turut mendampingi siswa-siswi dalam memahami manfaat aplikasi tersebut. Para siswa terlihat antusias mengikuti presentasi dan mencoba langsung aplikasi melalui perangkat mereka.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal penerapan teknologi dalam sistem pendidikan di SMKN 1 Soppeng, serta memberikan kemudahan bagi semua pihak dalam mendukung proses pembelajaran. SMKN 1 Soppeng terus berkomitmen untuk mengintegrasikan teknologi dalam pendidikan demi mencetak generasi muda yang unggul dan adaptif terhadap perubahan zaman.



