Soppeng, 14 Agustus 2024 — Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan generasi unggul, SMKN 1 Soppeng hari ini memulai gladi bersih Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) yang berlangsung selama dua hari. Kegiatan ini merupakan langkah strategis untuk memastikan kesiapan siswa, guru, dan infrastruktur dalam menghadapi evaluasi nasional yang akan datang.
Gladi bersih ANBK ini mencakup berbagai aspek penting, termasuk simulasi ujian berbasis komputer, pengecekan kestabilan jaringan internet, serta verifikasi kelengkapan perangkat keras dan lunak. Tujuan utamanya adalah untuk mengidentifikasi potensi kendala dan mencari solusi sebelum pelaksanaan ANBK yang sebenarnya, guna memastikan proses evaluasi berlangsung dengan lancar.

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh siswa memiliki kesempatan yang sama untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka. Gladi bersih ini merupakan langkah penting untuk mencapai tujuan tersebut,” ujar Drs. H. Abd. Halik, M.Pd., Kepala Sekolah SMKN 1 Soppeng.
Antusiasme siswa dalam mengikuti geladi bersih sangat terasa. Mereka menyadari betapa pentingnya persiapan matang untuk menghadapi ANBK. “Kami merasa sangat terbantu dengan adanya gladi bersih ini. Persiapan yang kami lakukan membuat kami lebih siap menghadapi ujian nanti,” ungkap Nurfarhana, sebagai siswa peserta gladi bersih ANBK.
SMKN 1 Soppeng berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan. Melalui pelaksanaan gladi bersih ANBK, diharapkan diperoleh data yang akurat tentang capaian siswa, yang akan digunakan sebagai dasar dalam perbaikan proses pembelajaran di masa mendatang.
Admin.