Sukses digelar : Karya & Expo SMKN 1 Soppeng 2024 Menginspirasi Masa Depan Pendidikan Lokal

Sukses digelar : Karya & Expo SMKN 1 Soppeng 2024 Menginspirasi Masa Depan Pendidikan Lokal

You are currently viewing Sukses digelar : Karya & Expo SMKN 1 Soppeng 2024  Menginspirasi Masa Depan Pendidikan Lokal

Soppeng, 19 Mei 2024 – Suasana penuh semangat memenuhi SMKN 1 Soppeng ketika acara Gelar Karya & Expo digelar dengan meriah. Acara prestisius ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Bapak Wakil Bupati Soppeng Ir. Lutfi Halide M.P., yang memberikan kata sambutannya yang menginspirasi. Dalam sambutannya, Bapak Wakil Bupati Soppeng Ir. Lutfi Halide M.P., menyampaikan, “Pendidikan adalah kunci bagi masa depan yang cerah. Acara seperti Gelar Karya & Expo ini menjadi bukti nyata betapa pentingnya memberikan kesempatan kepada siswa untuk mengekspresikan bakat dan kreativitas mereka.”

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Soppeng, Dra. Suriani, juga hadir untuk memberikan dukungan atas inisiatif positif SMKN 1 Soppeng. Dra. Suriani menekankan pentingnya keterlibatan siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler untuk memperkaya pengalaman belajar mereka. Turut hadir dalam acara ini adalah Kepala Cabang Dinas Wilayah IV Soppeng Wajo Sidrap, Dr. Settaraming, S.Pd., M.Pd., yang memeriahkan panggung acara dengan menyumbangkan sebuah lagu, beliau juga menyampaikan apresiasinya terhadap keberhasilan sekolah dalam menggelar acara yang inspiratif dan bermanfaat.

Dr. Burhanuddin, S.Pd., M.Si., M.Pd., selaku Ketua Panitia dalam kata sambutannya menyoroti keberhasilan dan kolaborasi yang terjadi dalam penyelenggaraan acara ini. “Gelar Karya & Expo ini adalah bukti nyata kerja keras dan komitmen dari semua pihak yang terlibat,” ujarnya. Kepala Sekolah SMKN 1 Soppeng, Bapak Drs. H. Abd. Halik., M.Pd., dalam kata sambutannya beliau menyampaikan, “Acara ini merupakan cermin dari semangat belajar dan prestasi yang ditanamkan di SMKN 1 Soppeng, semoga menjadi inspirasi bagi pelaku pendidikan di Kabupaten Soppeng.”

Acara ini juga dimeriahkan oleh persembahan tari dari Sanggar Tari Mattappa Cora’ Na Soppeng di bawah pimpinan Ibu Faridah, S.Pd., yang merupakan tendik SMKN 1 Soppeng. Selain itu, penampilan Fashion Show dari Program Keahlian Desain dan Produksi Busana turut memukau penonton. Tak ketinggalan, presentasi Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila dengan tema Kebekerjaan oleh 6 (enam) program keahlian SMKN 1 Soppeng yang turut menjadi sorotan dalam acara ini.

Acara ditutup dengan kunjungan ke stand pameran yang memamerkan karya-karya siswa SMKN 1 Soppeng kelas X selama dalam proses pembelajaran P5 tema “Kebekerjaan”. Gelar Karya & Expo SMKN 1 Soppeng tidak hanya menjadi wadah bagi siswa untuk mengeksplorasi bakat dan kreativitas mereka, tetapi juga menjadi momentum bagi peningkatan mutu pendidikan di Kabupaten Soppeng. Semoga semangat ini terus membara dan memberikan dampak positif bagi pendidikan lokal di masa yang akan datang.